Advertisement
Sampah Organik di Keparakan Jogja Berkurang Signifikan
Ilustrasi sampah organik - Foto dibuat oleh AI - StockCake
Advertisement
JOGJA--Program Masyarakat Jogja Olah Sampah (Mas Jos) yang digagas Wali Kota Jogja, Hasto Wardoyo berdampak positif pada penanganan sampah di Kelurahan Keparakan, Mergangsan, dengan pengurangan signifikan pada volume sampah organik harian.
Lurah Keparakan Yusuf Ahbari mengatakan, setelah TPST Piyungan ditutup total mulai 1 Januari, kelurahan semakin mengintensifkan pemilahan sampah dari sumbernya. Hanya sampah residu kini yang ditransitkan di Depo Purawisata, sementara sampah yang masih memiliki nilai guna ditangani sejak dari rumah tangga.
Advertisement
“Masalah sampah kan sudah menjadi darurat sampah, dan juga kami dari Kelurahan Keparakan punya depo. Depo Purawisata itu sekarang hanya dipakai untuk transit residu, sisa dari sampah yang sudah dipilah, jadi tidak lagi ditumpuk seperti sebelumnya,” ujar Yusuf, Jumat (2/1/2026).
Ia menjelaskan, sampah anorganik diarahkan masuk ke bank sampah yang tersebar di tingkat RW. Dari 13 RW di Keparakan, terdapat 14 bank sampah aktif yang menampung anorganik bernilai ekonomis seperti kardus, besi, dan plastik untuk mengurangi beban residu.
BACA JUGA
Sementara itu, pengurangan terbesar terjadi pada sampah organik. Sampah organik basah maupun setengah matang kini langsung diserap oleh off-taker untuk dimanfaatkan sebagai pakan ternak, sehingga tidak lagi masuk ke depo.
“Setiap pagi saya menerima laporan dari juru pilah. Rata-rata ada delapan ember sampah organik yang langsung diambil off-taker. Kalau satu ember sekitar 10 kilogram, berarti ada pengurangan sekitar 80 sampai 100 kilogram per hari,” katanya.
Yusuf menyebut, mekanisme tersebut berjalan seiring dengan penerapan lima langkah Mas Jos, mulai dari pemilahan sampah sesuai jenis, penyaluran anorganik ke bank sampah, pengelolaan organik, kebiasaan menghabiskan makanan, hingga penggunaan wadah makan yang dapat dipakai ulang.
Ia menambahkan, edukasi pemilahan sampah sebenarnya sudah lama dilakukan di Keparakan. Namun, penerapan program Mas Jos membuat upaya tersebut menjadi lebih disiplin dan terpantau setiap hari.
“Penurunannya memang terasa di organik karena langsung diambil. Ini menunjukkan kalau pemilahan dari rumah tangga berjalan, beban depo dan residu bisa ditekan,” ucapnya.
Dengan penguatan bank sampah dan keterlibatan off-taker, Kelurahan Keparakan berharap pengelolaan sampah mandiri dapat terus berjalan meski tekanan akibat penutupan TPST Piyungan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Thailand Legalkan Pernikahan Sesama Jenis, Dorong Ekonomi Pelangi
Advertisement
Berita Populer
- China Terapkan Tarif Impor Daging Sapi 55 Persen Mulai 2026
- Krisis Chip Memori 2026 Ancam Harga Smartphone dan PC
- Petasan Hebohkan Warga Krapyak Sragen, Dua Pendekar Diamankan
- Penduduk China Terus Menurun, PBB Prediksi Minus 3,2 Juta
- Honda Patenkan ADAS Motor, Setang Bisa Belok Otomatis
- Malam Tahun Baru 2026 di DIY Kondusif, 88 Lokasi Diamankan
- Perkuat TikTok dan Douyin, ByteDance Borong Chip AI NVIDIA
Advertisement
Advertisement




